Metro, Lampung – Srikandinews.com. Grand Opening Bening’s Clinic di Kota Metro resmi dibuka oleh Istri Walikota Metro dan Komisaris sekaligus Co-Founder Bening’s Glow Clinic, Irfandie Adi Pradana. Acara berlangsung di Komplek Ruko Sudirman Center, Jalan Jenderal Sudirman, Imopuro, Metro Pusat, Selasa (21/05/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Irfandie Adi Pradana, mengatakan, bahwa Klinik Bening’s Kota Metro merupakan Cabang ke-67 dari 74 Cabang yang sudah resmi dibuka.
“Bening’s Clinic Kota Metro merupakan cabang ke-67 dan cabang ke-2 di Lampung,” ujar Irfandie.
“Sekarang Kami membuka investasi di Kota Metro ini karena melihat peluang di Lampung. Dimana, Lampung adalah cabang klinik Kami yang secara nasional dengan omset paling besar. Karena itu, Kami melebarkan sayap ke Kota Metro dengan melihat potensi-potensi,” ungkap Irfandie.
Ia memastikan, pelayanan maupun treatment yang diberikan di Bening’s Clinic Kota Metro tetap komitmen dengan mengutamakan kepuasan pelanggan dan memperhatikan dari sisi interior yang estetik, alat dan prasarana. Ada leser dari Eropa dan Korea.
“Kami menyajikan standar yang sama sesuai dengan cabang lainnya. Kami menyajikan alat-alat laser dengan kualitas yang sama, alat laser dari US, Korea, Jerman dan Eropa yang membedakan dengan yang lain. Yang berbeda mungkin harganya dengan perangkat laser yang sama, akan menjadi yang paling murah di Kota Metro ini,” jelasnya.
Dikatakannya, produk dan treatmen Bening’s milik dr. Oky Pratama tesebut memberikan service mulai dari perawatan wajah, sampai tubuh.
“Khususnya treatment di bagian pigmentasi. Bening’s merupakan laser center, laser terlengkap di Indonesia sampai memiliki rekor MURI dengan perangkat laser terlengkap satu Indonesia. Pastinya treatment yang Kita unggulkan adalah laser. Laser adalah yang paling ampuh untuk flek,” katanya.
Sementara, Istri Walikota Metro, Silfia Naharani Wahdi mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi dan menyambut baik dengan hadirnya Bening’s Clinic di Bumi Sai Wawai.
“Tentunya ini menambah wacana lagi bagi para wisatawan. Wisatawan berharap tidak hanya wisatawan alam, tapi juga kesehatan salah satunya terkait dengan hadirnya Bening’s Clinic,” jelas Silfia Naharani.
Silfia Naharani selaku Staf Ali Walikota juga menambahkan, dengan adanya Bening’s Clinic di Bumi Sai Wawai karena dapat memberikan lapangan pekerjaan bagi warga Metro.
“Dengan adanya klinik Bening’s diharapkan bisa menyerap tenaga kerja dan datangnya para Investor di Kota Metro sehingga akan tumbuh juga meningkatkan PAD Kota Metro, karena PAD ini adalah sumber pembangunan,” pungkasnya. (Rusia).