Home / Tanjungpinang / Tekan Penyebaran Covid-19, Polsek Kawasan Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang Terus Galakkan Pembagian Masker dan Beri Imbauan

Tekan Penyebaran Covid-19, Polsek Kawasan Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang Terus Galakkan Pembagian Masker dan Beri Imbauan

Tanjungpinang, Kepri – Srikandinews.com. Dalam rangka menekan penyebaran Covid-19 diwilayah Kota Tanjungpinang, Polsek Kawasan Pelabuhan Polres Tanjungpinang terus membagikan masker ke seluruh stakholder yang ada di pelabuhan. Senin (19/04/2021)

Polsek Kawasan Pelabuhan Sri Bintan Pura Polres Tanjungpinang sangat antusias dalam menggalakkan sosialisasi protokol kesehatan kepada masyarakat.

Kapolres Tanjungpinang AKBP FERNANDO, SH, SIK melalui Kapolsek Kawasan Pelabuhan SBP Kompol Anjar Yogota Widodo. SIK mengatakan sasaran pembagian puluhan masker ini di Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP), Pelabuhan Bongkar Muat Sei Jang dan Pelabuhan ASDP (Roro) di Dompak.

“Sasaran pembagian ke setiap stakholder yakni Komunitas Ojek Pelabuhan, Komunitas becak barang, Komunitas Bongkar Muat (TKBM), Komunitas Supir Taxi dan calon penumpang kapal Roro tujuan Dabo”, terang Kapolsek

“Kegiatan ini terus kita galakkan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 disekitar wilayah hukum Polsek Kawasan Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang yang mana saat ini penularan Covid-19 sedang meningkat,” terangnya.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan yang dipimpin oleh Wakapolsek Kawasan Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang AKP Monang Silalahi, SH juga memberi motivasi kepada stakeholder dan masyarakat di sekitar pelabuhan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) guna meminimalisir resiko terpaparnya Covid-19.

“Pembagian masker kali ini diserahkan sebanyak 80 lembar masker dan giat ini masih akan tetap dilaksanakan namun di tempat yang berbeda,” ungkapnya.

Selanjutnya, Wakapolsek juga menegaskan, pihaknya akan melakukan penindakan terhadap stakholder maupun masyarakat yang tidak patuh terhadap prokes Covid-19 selama pandemi belum berakhir.

“Saya juga mengimbau kepada masyarakat Tanjungpinang untuk tidak melaksanakan mudik sesuai yang dianjurkan pemerintah,” imbuhnya.

Sementara, pelaksanaan kegiatan pembagian masker tersebut diikuti oleh Kanit Bimas AKP Roswandi, Panit I Intelkam Polsek KKP Aiptu Jhon Fery Marpaung, Panit II Intelkam Polsek KKP Bripka Zulham dan sejumlah Anggota Polsek KKP.

(Red/hms)

Share this:

About srikaninews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *