Home / Kepri / Pembuangan Limbah Meresahkan Warga

Pembuangan Limbah Meresahkan Warga

 

Kepri – srikandinews.com. Limbah merupakan bahan yang berbahaya bagi kesehatan manusia, dan limbah juga sering memberikan petaka besar bagi masyarakat yang tinggal dipesekitaran tempat tinggal masyarakat tersebut namun pembuangan limbah yang dimaksut sudah ada wadah pembuangan akhirnya.

dengan adanya limbah yang meluap dari tempatnya, dan merambat ke masyarakat setempat sehingga membuat sebagian warga resah akibat limbah tersebut terutama kondisi air.
Karena kondisi air lah,gejolak dari sisi masyarakat sedikit terusik dari limbah yang dihasilkan oleh proses pemarutan kayu yang diperuntukan penggunaan aliran listrik.

menurut penelusuran media ini ke beberapa masyarakat sungai sebesi tanjung batu kundur mengatakan bahwa limbah arang kayu yang telah di parut untuk penguapan listrik itu telah merambah ke pemukiman warga dan memasuki area aliran sungai yang tadinya air sungai bisa untuk mandi namun sekarang sudah tercemar tutur salah seorang warga yang tak mau identitasnya dipublis kepada media ini dikediamannya, 16/3.

Karena tercemarnya air dimasyarakat sungai Sebesi itu, maka agar masyarakat dapat menikmati air bersih yang terkena dampak limbah tersebut,maka masyarakat telah mengajukan permohonan dengan pihak PGI atau PLN agar di buatkan sumur bor di beberapa titik.

tapi ajuan dari masyarakat setempat hingga kini belum terealisasi sesuai harapan masyarakat.

perangkat RT desa dan ain pun sudah mendatangi pihak PGI, namun semuanya tidak mencapai kesepakatan, camat kundur Saipullah ketika dikonfirmasi soal limbah tersebut enggan menjawabnya.

(Tim)

Share this:

About srikaninews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *