Tanjungpinang – Srikandinews.Com.
Seluruh Personel Polres Tanjungpinang hari ini menerima arahan dan sosialisasi dari Bidokkes Polda Kepri , Jumat (24/07/2020)
Sebelum dimulainya sosialisi tersebut, Wakapolres Tanjungpinang Kompol Muhammad Chaidir, S.H., S.I.K., M.M mengatakan agar anggota senantiasa menjaga kesehatan dengan aktif memeriksakan dirinya ke bidang kesehatan Polri dan juga senantiasa menjaga kebugaran tubuh dengan melakukan aktivitas fisik seperti berolahraga dan sejenisnya.
Dalam arahannya Wakarumkit Bhayangkara Batam Penata TK. I dr. Hartono A. Purba menjelaskan terkait meningkatnya kematian di intitusi Polri yang disebabkan penyakit menahun yang diantaranya ada empat menyakit yang menyumbang kematian terbesar pada personil Polri seperti seperti Diabetes miletus, Hipertensi,Jantung coroner,Penyakit paru-paru.
Menanggapi hal tersebut personil disarankan senantiasa melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala pada dokter dan fasilitas kesehatan Polri. Tidak hanya itu, sebisa mungkin juga diharapkan merubah pola hidup dan harus sesuai asupan makanan dengan kegiatan aktivitas fisik.
Wakarumkit Bhayangkara juga menyampaikan terkait Covid-19, dimana sekarang pemerintah telah menerapkan Adaptasi Kebiasaan Baru yang menerapkan setiap kegiatan agar selalu memakai masker.
“Harapannya agar semua anggota Polri senantiasa sehat sesuai dengan arahan Commanderwis Kapolri sehingga bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat”, ucapnya.
( HMS Polres Tanjungpinang )